Senin, 28 Maret 2011

Green Tea Latte



Green Tea Latte termasuk salah satu minuman favorit selain segala jenis teh...ternyata bikinnya lumayan mudah, sebenernya minuman ini muncul kalau pas ketemuan temen-temen di salah satu tempat ngopi favourite, karena aku gak bisa minum kopi dan bosen minum chocolate, alternatif yang paling oke dan recomment yach minuman ini. Minuman ini mau diminum hangat oke dingin juga oke.Apalagi kalau Green Tea nya gratis dikasih..he..he...Resepnya sendiri hasil modifikasi aku, jadi apabila kurang suka yang silahkan ditambah atau dikurangi.





Resep
1.1 sdt Grean tea Daun
2.1/2 sdt Grean Tea bubuk
3.100 ml air putih
4.150 ml susu cair plain
5.1 1/2 sdm gula jagung ( fat free sugar)

Cara membuat:
1.Rebus Air putih dengan Green Tea daun hingga mendidih dan mendapatkan warna hijau tambahkan green tea bubuk.
2.Masukkan susu cair putih aduk-aduk ( jangan ditinggal). Matikan api
3.Saring , sajikan dengan gula jagung.

Tidak ada komentar: